Menu

Mode Gelap
Laksanakan Intruksi Presiden, Bupati Suhardiman Bangun Jalan 17 KM Lewat Dana APBN Hadiri Pekan Kenduri Budaya Riau di Jakarta, Bupati Suhardiman : Budaya Kuansing Siap Mendunia Sembunyi Dalam Kebun, 2 Orang Pelaku Pengeroyokan Mengakibatkan Korban Meninggal Ditangkap Polisi Nuzul Quran di Mesjid Agung, Bupati Kuansing Suhardiman Ajak Masyarakat Kuansing Cinta Al Quran Bupati Kuansing Suhardiman Sampaikan Safari Ramadhan Sebagai Sarana Komunikasi Silaturahmi

Indragiri Hilir · 8 Mar 2025 00:17 WIB ·

Buka Puasa Bersama di Kediaman Bupati Inhil, Ajang Silaturahmi dan Penguatan Nilai Keagamaan


 Buka Puasa Bersama di Kediaman Bupati Inhil, Ajang Silaturahmi dan Penguatan Nilai Keagamaan Perbesar

 

Indragiri Hilir – Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) kembali menggelar Buka Puasa Bersama atau Amaliah Ramadhan pada Jumat, 7 Maret 2025, di Kediaman Dinas Bupati, Jl. Kesehatan Tembilahan. Kegiatan ini menjadi agenda rutin selama bulan suci, dengan melibatkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang berbeda setiap harinya.

Dalam acara ini, Bupati Inhil diwakili oleh Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Afrizal, yang membacakan sambutan tertulis Bupati. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya Ramadhan sebagai momentum mempererat silaturahmi dan meningkatkan kebersamaan di tengah masyarakat. “Mari jadikan bulan suci ini sebagai ajang untuk memperkuat persaudaraan dan meningkatkan kepedulian terhadap sesama,” ujar Bupati dalam sambutan tertulisnya.

Bupati juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menumbuhkan kepedulian sosial dengan membantu sesama, terutama mereka yang membutuhkan. “Kita harus memanfaatkan Ramadhan ini untuk memperbaiki diri, meningkatkan ibadah, dan memperkuat kebersamaan dalam kehidupan bermasyarakat,” tambahnya.

Acara ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan beserta stafnya, Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setda Inhil, serta Ustadz Rahmatullah Hamzah Al-Hafiz bersama Insan Penghafal Qur’an Indonesia. Tausiah Ramadhan yang disampaikan oleh Ustadz Rahmatullah Hamzah Al-Hafiz menjadi bagian dari pengisian rohani, diakhiri dengan doa bersama sebelum berbuka puasa.

Pemerintah Kabupaten Inhil berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang ibadah, tetapi juga semakin memperkuat sinergi antar-OPD dan masyarakat dalam membangun daerah yang lebih religius dan harmonis.

Artikel ini telah dibaca 13 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bongkar Dugaan Pelepasan Bandar Narkoba, Ketua GWI Inhil Dukung CEO Riautodays Surati Polres

30 May 2025 - 20:38 WIB

Tangkap Lepas Terduga Bandar Narkoba, Ketua Karang Taruna Tembilahan Hulu Surati Polres Inhil

29 May 2025 - 20:48 WIB

Suami Siri Aniaya Istri dan Rampas Harta di Tempuling, Polsek Tempuling Gerak Cepat Amankan Pelaku

21 May 2025 - 10:25 WIB

HKG PKK Ke-53 Inhil Fokuskan Pelayanan Kesehatan, Bupati Harap Kegiatan Serupa Diperbanyak

13 May 2025 - 23:45 WIB

Sekda Inhil Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator, dan Pengawas

13 May 2025 - 23:33 WIB

Hari Pendidikan Nasional 2025 di Gedung Engku Kelana, Bupati Herman Bacakan Pidato Menteri Pendidikan

3 May 2025 - 13:22 WIB

Trending di Indragiri Hilir