Kunsing | Topriau – Pertandingan Semi Final Sepak Bola antara Kabupaten Kuantan Singingi Versus Kabupaten Indragiri Hulu dimenangkan oleh Kuansing dengan Skor 2- 0.
Yang mana, pertandingan ini dilaksanakan di lapangan Limuno Teluk Kuantan, kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuansing, Riau, Ahad (20/11/2022).
Dalam babak pertama kesebelasan Kuansing mencoba melakukan serangan-serangan ke jantung pertahanan kesebelasan Inhu, namun berhasil ditahan oleh pertahanan Inhu, di babak pertama pertandingan ini minim terjadi peluang antara kedua belah pihak sehingga di babak pertama skor masih 0-0.
Dibabak kedua pertandingan berjalan dengan seru, kesebelasan Kuansing terus melancarkan serangannya ke jantung pertahanan kesebelasan Inhu, namun belum bisa membuahkan gol, pada menit-menit akhir terciptanya gol pertama Kuansing diciptakan no punggung 8, terciptanya gol ini melalui titik putih atau pinalti, tidak berselang lama gol pun tercipta lagi untuk kesebelasan Kuansing, juga melalui titik putih, yang di eksekusi nomor punggung 17.
Dengan kemenangan tersebut Kuansing berhasil maju ke babak final Cabor sepak Bola, sementara itu pertandingan semi final yang dimainkan di lapangan Kari antara Kabupaten Kota pekanbaru Versus Kabupaten Kampar dimenangkan oleh Kampar, sehingga pertandingan Final antara Kuansing Vs Kampar yang dilaksanakan pada hari Selasa, (22/11/2002) pagi.(*)