Menu

Mode Gelap
Laksanakan Intruksi Presiden, Bupati Suhardiman Bangun Jalan 17 KM Lewat Dana APBN Hadiri Pekan Kenduri Budaya Riau di Jakarta, Bupati Suhardiman : Budaya Kuansing Siap Mendunia Sembunyi Dalam Kebun, 2 Orang Pelaku Pengeroyokan Mengakibatkan Korban Meninggal Ditangkap Polisi Nuzul Quran di Mesjid Agung, Bupati Kuansing Suhardiman Ajak Masyarakat Kuansing Cinta Al Quran Bupati Kuansing Suhardiman Sampaikan Safari Ramadhan Sebagai Sarana Komunikasi Silaturahmi

Indragiri Hilir · 25 Sep 2022 13:58 WIB ·

Hut TNI Ke-77, Dandim 0314/Inhil Gelar Fun bike Juga dimeriahkan Artis Ibukota


 Hut TNI Ke-77, Dandim 0314/Inhil Gelar Fun bike Juga dimeriahkan Artis Ibukota Perbesar

INHIL | TOPRIAU – Ratusan peserta mengikuti Fun Bike yang di gelar oleh Kodim 0314/Inhil dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun(HUT) ke-77 TNI,minggu(25/9/2022) pagi.

Kegiatan fun bike tersebut dilepas oleh bupati Inhil HM Wardan dan diikuti para peserta yang terdiri dari Forkompinda Inhil,OPD Inhil, Komunitas sepeda yang ada di Inhil serta masyarakat kota Tembilahan dengan star di Makodim 0314/Inhil menuju rute yang telah di tentukan sejauh 7,7 KM dan finish di kawasan Edu part Kodim 0314/Inhil.

Berbagai macam doorprize disiapkan panitia fun bike Kodim 0314/Inhil untuk peserta beruntung guna memeriahkan acara tersebut.

Dandim 0314/Inhil Letkol Arh M.Nahruddin  Roshid,S.E,M.Tr(Han) pada sambutannya mengatakan kegiatan fun bike merupakan salah satu kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT ke -77 TNI.

“Kegiatan olahraga bersepeda ini merupakan rangkaian HUT TNI, dengan harapan semoga dengan kegiatan ini TNI selalu di hati rakyat,” ujar Dandim 0314/Inhil Letkol Arh M.Nahruddin  Roshid,S.E,M.Tr(Han).

Sementara itu bupati Inhil HM Wardan mengatakan kegiatan bersepeda merupakan salah satu olahraga yang menyehatkan tubuh karena menggunakan tenaga kita untuk mengayuh.

Bupati Inhil mengajak bersama sama bersepeda dengan santai dan tertib mengingat jalan yang dilewati merupakan jalan raya.

“Bersepeda merupakan salah satu olahraga yang menyehatkan, mari kita ikuti kegiatan ini bersama dengan rute yang telah di tentukan,” ujarnya.

Terakhir, orang nomor satu di inhil itu mengucapkan selamat ulang tahun untuk TNI yang ke-77.

“Selamat ulang tahun ke-77 TNI, semoga TNI selalu di hati Rakyat,”ujarnya.

Untuk di ketahui kegiatan fun bike tersebut juga di meriahkan oleh artis Ibukota Jakarta yaitu Anita Dahlan yang menghibur peserta usai melaksanakan kegiatan fun bike.(*)

Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

KSOP Kelas IV Tembilahan Capai Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) Tertinggi dalam 20 Tahun Terakhir, Dampak dari Penertiban dan Penegakan Hukum di Bidang Pelayaran

22 January 2025 - 16:07 WIB

Taat Azas, Beragam CSR Sambu Group Konsisten Diimplementasikan dan Rutin Dilaporkan

10 January 2025 - 11:10 WIB

Diduga Dibekengi Oknum APH, Pelangsir BBM Marak Di SPBU Rimbo Bujang

20 December 2024 - 16:57 WIB

Bea Cukai Tembilahan Wujudkan Asta Cita: Musnahkan Barang Ilegal Rp 3,8 Miliar, Lindungi Masyarakat dari Bahaya Rokok dan MMEA

17 December 2024 - 13:19 WIB

Pj Bupati dan Pj Ketua TP PKK Inhil Resmi Buka Bazaar MTQ ke-54 Inhil di Kecamatan Enok

15 December 2024 - 16:10 WIB

Pj Bupati H Erisman Yahya Lepas Peserta Pawai Ta’aruf MTQ ke-54 di Kecamatan Enok

15 December 2024 - 16:02 WIB

Trending di Indragiri Hilir